Coretan Dinding
" Bukan Yang Congkak Dan Bukan Yang Angkuh Tetapi Yang Muda Yang Berkarya Yang Muda Yang Punya Gaya Sholat Gitu Lhooo........................"
Tuesday, December 17, 2013
Thursday, July 18, 2013
KISAH SUHARTO DAN TUMIYEM
Tuesday, March 12, 2013
JEJARING SOSIAL MENDEKATKAN YANG JAUH DAN MENJAUHKAN YANG DEKAT...BENARKAH ?
Sekedar intermezo aja, akhir-akhir ini kalau diperhatikan kemajuan teknologi khususnya teknologi informasi membawa dampak yang luar biasa bagi kehidupan di masyarakat kita, lihat saja sekarang ini banyak orang - orang yang asik membawa gadget kesanyangannya di manapun berada, entah di stasiun, terminal, dalam bis dan lingkungan kerja.Biasanya mereka asik dengan gadget mereka entah itu jejaring sosial dari fb, bbm,ym, goggle+, game online dan masih banyak lagi.tentunya sangat menyenangkan bila bisa berkomunikasi dengan teman-teman baru di dunia maya, entah itu teman lama ataupun teman baru yang jaraknya sangat jauh dimana berada tetap saja bisa berkomunikasi bertukar pikiran dan pengalaman,hal ini dapat dengan mudah dilakukan dengan jejaring sosial karena jejaring sosial mengenal teman tanpa batas usia, jarak dan waktu.Di lain sisi tanpa kita sadari bahwa kemajuan teknologi informasi ini khususnya gadget yang di dalamnya ada jejaring sosial , chat, dan game online menyebabkan orang - orang di sekitar kita terabaikan dan terlupakan karena saking asiknya bermaian gadget kesanyangannya.hal ini akan menyebabkan orang- orang yang tadinya dekat dengan kita akhirnya terlupakan, karena sudah banyak mendapatkan teman-teman baru di dunia maya,akhirnya menjauh dari diri kita.
Dalam kejadian di atas penulis ingin mengajak bahwa sesunguhnya sangat berguna sekali kemajuan teknologi informasi, tetapi dalam melaksakannya kita harus tahu tempat, waktu yang pas untuk itu. jangan sampai kita dapat teman banyak di dunia maya tetapi melupakan teman -teman di sekitar kita yang nyata -nyata setia menemani kita.semoga berguna....tks
(yulianto-rere)
-
Sunday, December 30, 2012
Kota ADAM
Monday, December 17, 2012
Bila Cinta di kalahkan Dengan harta dan Kesombongan
Tuesday, September 4, 2012
Coretan Dinding: Harapan dan Angan -anganku Terhempas kalah melawan...
Harapan dan Angan -anganku Terhempas kalah melawan Sogokan ( Wani Piro ? )
Sewaktu kecil pernah kita berangan-angan bahwa suatu saat nanti akan menjadi orang yang berguna bagi nusa dan bangsa.Ada yang ingin menjadi tentara, Polisi, pegawai negeri sipil dan lain sebagainya, tetapi semua itu baru angan-angan saja belum menjadi kenyataan.Sebelum menggapai cita-cita tentunya kita harus mempersiapkan diri sedini mungkin untuk dapat menggapai cita-cita yang diinginkan, belajar yang baik,berprestasi di bidang akademik, melatih kebugaran fisik,dan memperkaya kazanah budaya.
Setelah kita beranjak dewasa, pernah kita mencoba untuk mendaftarkan diri menjadi seorang tentara ataupun polisi, pegawai negeri sipil tetapi hal itu hanya sia-sia dan membuang-buang energi kita.Ternyata melamar menjadi tentara, polisi ataupun pegawai negeri di tanah air yang kita cintai ini sarat dengan sogokan, anda berani berapa ( wani Piro ? )seperti iklan rokok tersebut sebenarnya bukan lelucon belaka hal ini adalah kenyataan.tetapi orang-orang menganggapnya susuatu yang biasa/lumrah,bahkan hiburan angin lalu.
Oh tanah airku yang sangat kucintai engkau kuhargai.......
semoga Indonesia tetap jaya......
(yulianto-rere)
Subscribe to:
Comments (Atom)
